DAFTAR BERITA

Search this blog

Google Translator

Sabtu, 24 April 2010

Syafi'i Ma'arif : Intelektualisme sam dengan Pluralisme

Syafi'i Ma'arif Samakan Intelektualisme dengan Pluralisme
JAKARTA--Mantan ketua umum PP Muhammadiyah, Syafi'i Ma'arif atau yang biasa disapa Buya Ma'arif berharap ulama memperbaiki pandangannya terhadap pluralisme. Dia mengatakan, saat ini banyak pemuka agama Islam yang berpandangan miring terhadap konsep pluralisme.

"Pluralisme adalah kemajemukan, intelektualisme sama dengan pluralisme," ujar Buya dalam acara peluncuran buku bertajuk 'Muhammadiyah Gerakan Pembaruan' di Gedung Joeang, Cikini, Jakarta, Jumat (23/4) malam. Pandangan miring para ulama tersebut, ujarnya, terlihat dalam penyikapan terhadap gerakan pluralisme di Indonesia. "Banyak ulama yang ndak paham (pluralisme), tapi langsung menghukum," terangnya.

Dia mengatakan, Islam adalah agama yang bersumber dari Tuhan. "Kalau manusia tidak mampu menjaga Islam, Allah yang menjaga," ucap pendiri Maarif Institute tersebut. Sementara itu, mengenai hasil judicial review oleh Mahkamah Konstitusi terhadap UU Penodaan Agama, dia berharap masyarakat dapat menerimanya. "Terima sajalah dulu, nanti kalau mengenai pasal-pasal yang dianggap memberatkan dapat diperbaiki," tutur dia.

republika.co.id

0 comments:

Posting Komentar

 

© Newspaper Template Copyright by Headline News | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks