DAFTAR BERITA

Search this blog

Google Translator

Kamis, 18 Maret 2010

Pria Ngaku Tuhan Di Facebook

Gambar "Tuhan" versi pria gila tersebut
Setelah ribuan pengguna bergabung dan mengancam akan memboikot situs jejaring sosial yang paling populer di dunia Facebook, akhirnya manajemen Facebook menghapus halaman dari seorang pria yang mengaku sebagai "Tuhan". Pria tersebut, membuat dua account yang sama untuk mempromosikan dirinya sebagai "Tuhan".

Lebih dari 100.000 umat Muslim meluncurkan kampanye melawan user yang mengaku sebagai "Tuhan" dan menghina agama, khususnya agama Islam. Kampanye tersebut mencapai puncaknya pada hari Selasa kemarin (16/3), saat anggota-anggota mereka mengumumkan akan memboikot Facebook jika halaman dari pria yang mengaku "Tuhan" tersebut tidak dihapus.

Satu kampanye yang mencapai puncak rekor, ketika kampanye itu mampu menarik 52.000 anggota dalam waktu yang sangat singkat, sementara kampanye-kampanye yang lain biasanya hanya menarik lebih dari 16.000 anggota.

Kampanye lain yang sejenis yang menyerukan untuk memboikot Facebook jika account pria itu tidak dihapus. Dan untuk kampanye ini telah menarik lebih dari 15.000 anggota.

Sepertinya pria yang mengaku Tuhan tersebut sengaja ingin menimbulkan kemarahan dari para pengguna Facebook khususnya umat Islam, dan pria yang berpura-pura menjadi Tuhan itu juga berhasil menarik cukup banyak pendukung.

Beberapa user yang sengaja bergabung dengan halaman grup miliknya, berpikir mereka bergabung berusaha untuk bisa meyakinkan pria gila tersebut untuk berhenti mengaku-ngaku Tuhan.

Sedangkan kampanye lain yang diluncurkan memberikan peringatan para pengguna Facebook untuk tidak melakukan hal ini karena hanya akan membantu meningkatkan jumlah pendukungnya.

Meskipun akhirnya account Facebook pria gila itu dihapus, namun pria gila itu membuat account lain dengan konten yang sama.

Grup facebook pertama berjudul "Allah itu hidup dan tidak mati" dan grup yang lain berjudul "orang beriman dalam Tuhan yang baru." Selain fakta bahwa isi dari dua halaman grup yang baru mirip dengan yang lama, gaya penulisannya pun sama persis. Hal ini diyakini bahwa orang yang sama menciptakan grup baru tersebut dengan account yang baru.

Di grup yang baru, pria gila tersebut juga menyatakan ada usaha-usaha sebelumnya yang berusaha menghancurkan misinya yang menurut dia, sangat gagal. "Halaman grup dari "Tuhan" telah kembali meskipun dengan usaha apa pun yang Anda lakukan," tulisnya.

"Halaman sebelumnya tidak ditutup. Sayalah yang menutupnya setelah saya bosan dengan nasihat yang Anda terus berikan kepada saya. Saya memutuskan untuk mengambil waktu istirahat dan menikmati kedamaian sebelum meluncurkan kembali halaman dengan tampilan baru. "

Dua halaman grup "Tuhan" itu juga berisi ejekan terhadap ayat-ayat dari Quran dan Injil serta menampilkan kuis yang menyerang dasar-dasar fundamental keagamaan. Pria gila itu berjanji untuk meluncurkan sebuah "Pesan keselamatan langsung" via email. Ia juga mengklaim bahwa al-Qaidah cabang Maroko telah menawarkan hadiah satu juta dolar untuk kepalanya.

Sumber : eramuslim.com

0 comments:

Posting Komentar

 

© Newspaper Template Copyright by Headline News | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks